Manado, 30 Oktober 2012
saya datang ke kota ini dengan membawa harapan besar dari keluarga.. jujur niat saya kuliah terbilang kecil.. sekita 2-5% saja. kenapa ? karena saya malas belajar lagi. saya capek. itu yang saya pikir sewaktu baru lulus SMA. lebih lucunya lagi niat saya untuk nikah waktu itu lebih besar ketimbang niat.niat lainnya. (jadi malu sendiri ingat kelakuan saya 3 tahun lalu, ... September 2009). dulu saya pikir lebih baik saya menunggu pacar saya mencari kerja kemudian setelahnya dia datang untuk melamar saya. diluar dugaan, sang kekasih hati malah lebih mendorong saya untuk kuliah, katanya "jadi cewe jangan hanya berharap dari laki.laki saja. harus mandiri. saya g mau punya istri pengangguran (ledeknya)." hmmm... saya jadi ingat kata mama... sama persis dengan apa yang dikatakan si doi.. muncullah niat 2% untuk kuliah.. (horeeeeee...)
akhirnya saya memilih untuk masuk "Fakultas Hukum". tapi dilarang keras sama bapak. katanya dunia hukum g cocok buat saya, dunia hukum itu dunia keraslah apalah, dll. beliau mau saya masuk di Kedokteran. dengan rasa hormat yang sangat dalam saya menolak permintaan bapak sehalus mungkin. sebenanrnya saya lulus di pendidikan matematika di salah satu perguruan tinggi di jayapua, hanya saya tidak tertarik ke sana. Bukan apanya, hanya saya orangnya kasar. saya takut di masa mendatang akan melakukan tindak kekerasan di dalam dunia pendidikan(hihihihihihih). jadinya saya g beritahu ke bapak. takutnya beliau setuju, bisa fatal akibatnya buat masa depan saya. akhirnya tiba di keputusan terakhir dengan iming.iming dari bapak, katanya "pergi dulu liat.liat ke manado. sapa tau cocok. bapak bilang lulus g lulus g masalah... anggap saja sekalian jalan.jalan." tergiurlah saya. saya berusaha menyampaikan niat bapak kepada si doi. dan si doi malah mendukung 100.000.000%. (mungkin karena sama.sama laki.laki kali yah. -,-")
akhirnya saya berangkat ke manado, dengan bekal niat main.main ternyata semua berkas untuk mendaftar telah di urus sebelumnya oleh kedua orangtua saya dan meminta tolong kepada k'upi untuk membantu mereka. jadi saat saya datang nomor peserta pendaftar sudah saya pegang di tangan. singkat cerita saya sudah tes lalu saya balik ke kota tercinta Biak karena merindukan banyak orang di sana. kurang lebih sebulan setelah tes waktu itu keluarlah pengumuman nama.nama yang lulus tes dan saya lulus di Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam untuk program studi "FARMASI". betapa bahagianya kedua orangtua saya. dan betapa kecewanya saya karena saya ingin masuk hukum ato arsitek... namun tidak saya tampakkan... dengan penuh riuh bahagia mereka tersenyum dan itu membuat saya sangat lega.. senyum mereka adalah surga buat saya. akhirnya akhir bulan agustus saya berangkat ke Manado melewati beberapa pulau dan menghalau luasnya lautan menggunakan KM. SINA*UNG.
OSPEK
berawal dari praospek, saya bertemu dengan mereka. dengan dialek yang sama sekali tidak saya pahami dan nada yang menurut saya sangat manja(khusus buat yang cewe.cewenya, (^.<)v
satu hari sebelum pra ospek, kita dipertemukan dalam satu wadah untuk memberi info tentang jalannya pra ospek kelak. peserta praospek berasal dari satu fakultas. jadi kelima program studi bergabung mengikuti kehiatan ini. nanti saat ospek baru satu Universitas di pertemukan di hari pertama dan hari terakhir. MIPA, dengan 4 jurusan; Kimia, Biologi, Matematika dan Fisika. sedangkan farmasi berada di bawah Kimia.
salah satu tugasnya yaitu di suruh mengambil gambar bersama kakak senior dan senior harus "bisae". karena saya bingung dan tidak tau apa arti kata itu, saya bikin diri tau sajalah.. salah satu mentor saya waktu itu memperkenalkan saya kepada salah satu senior yang wajahnya bisa saya katakan "manis" hehehh, sekedar imbuhan saja... saat si kakak tanya mau poto bagaimana, saya bilang saja "poto senyum kak". dan si kakak langsung tersenyum saat kamera mulai di klik.
alhasil saya mendapat sebuah gambar yang sangat bagus... si kakak memang manis.. saat ospek pertama semua tugas di list. dan sampai pada tugas poto, saya kena marah. "kiapa ini poto bgini ?", tanya salah seorang senior. "kita minta bisae !!!! ngana mangarti nyanda ??? hah ???". saya jawab "tidak tau kak.. maap..." dia tanya lagi "apa ??? ngana nintau tu kata bisae ??? asal mana so ngana ???". "asal BIAK kak!" kata saya dan benar saja si kakak langsung terdiam.. akakakakk.. puas saya rasanya...
hari pertama itu berhenti sejenak karena ada ishoma. kami yang muslim di pisahkan karena sekalian untuk shalat Dzuhur. sebelum ke mesjid, kami singgah di suatu ruangan yang bisa saya katakan "kecil" karena tidak menampakkan suatu bentuk kelas, suasananya adem, tenang, sedikit berdebu mungkin karena saya langsung bersin kala itu. kelihatan sedikit tangan yang menjamah ruangan itu terakhir ini dan terasa dulu pernah terjamah dengan baik oleh pemilik ruangan itu sebelumnya. BKI ! itu nama ruangan tersebut. Biro Kerohanian Islam dan yang membuat saya tercengang ketika salah seorang yang hadir dalam ruangan tersebut adalah kakak manis yang poto dengan saya. lebih dahsyat lagi ketika saya baru mengetahui bahwa si kakak adalah ketua BKI dan memiliki nama Andi S. Makalalag. Subhanallah..
lanjut dengan tugas kedua, salah satu tugasnya di suruh membuat surat cinta kepada salah seorang senior.karena saya tidak tau nama.nama senior saya, dan hanya 1 nama yang saya ingat. maka saya membuat surat untuk kak Andi. keesokan harinya, semua surat disuruh untuk dikeluarkan dan membacakan kepada si kakak yang dituju. di sudur ruangan yang pengap dan besar itu terlihat sosok yang mirip dengan kak andi, tanpa ragu saya menuju ke sana dan membacakan isi surat saya. apa yang saya dapat ??? TERTAWAAN yang sangat keras. dan yang membuat saya shock saat saya baru mulai membaca "Assalamu'alaikum wr wb, dear kak Andi S. M." belum sempat ku teruskan dan beliau tertawa serta membantah nama tersebut. WHAT ???? seorang ketua BKI seperti ini ??? saya kecewa (peace kk Andi, heheh).. masa dia tidak mengakui namanya sendiri. Alhasil saat ishoma kejadian tersebut saya ceritakan kepada mentor saya. kak anna. dan saya mendapat tertawaan untuk kedua kalinya. saya bingung kan jadinya. lalu saya bertanya, "apa yang salah kak ? kemarin kak andi sndri yang memperkenalkan diri begitu. kenapa sekarang dia menyangkal ??. "Bukan menyangkal deg, yang tadi itu memang bukan Andi tapi Ardi. Dia adik dari Andi. namanya Ardi K. M." saya hanya mampu tercengang dan MALU!....... OMG. ya ALLAH.. apa yang telah saya lakukan ?? saya sudah berburuk sangka. ampuni saya.....
itu sebuah fakta yang sampai saat ini masih membuat saya malu. ",)
belakang mega |
dan sekarang beralih ke kegiatan yang lebih kecil, namun lebih berat. HIMAJU. kegiatan yang diikuti hanya dari masing.masing jurusan ini lebih berat dibanding kegiatan yang lainnya.namun kalo kita bersama pasti bisa. heheheheh..di sini saya bersama teman.teman farmasi dan kimia 2009. kami mengikuti kegiatan himaju selama 3 hari.. warna bajunya dari warna putih sampe menjadi warna yang sekarang dapat dilihat di poto.. hehehheh... jorok yah...
himaju KIMIA/FARMASI |
hingga dunia perkuliahan.
masih sama kompaknya kami sejak 3 tahun lalu hingga saat ini... g terasa kita sudah melewati banyak hal bersama.. sering baku ambil dalam kelas sering bercekcok ria. namun indahnya kelasku ini.. kami g pernah membawa masalah di dalam untuk keluar. selalu kami selesaikan di dalam. kalopun belum kelar masalah itu tidak akan mampu membuat kami terpisah. itu sebabnya banyak yang sirik sama angkatanku yang satu ini.... (kompaknya bikin g nahaan....) semakin ke sini saya merasa ada perubahan yang signifikan dari mereka. perubahan positif. menjadi lebih dewasa dalam segala hal. mampu berdiri di saat yang lain berusaha menjatuhkan.. dan tidak bisa saya pungkiri kekompakan kami g akan sempurna tanpa salah satu dari mereka. gag ada loe gag rame,, gitu kata kerennya... heheheh
pharmacy'09
hitamputih kita (^^)v |
ini kami....
kekompakan tiada akhir..
pharmacy'09
kekompakan tiada akhir..
pharmacy'09
indahnya kebersamaan |
bersama sunset |
sebenarnya waktu poto ini sedang panas.panasnya kota manado... :D |
sekarang semua sudah pada sibuk dengan kegiatan masing.masing.. kesempatan untuk bersama juga semakin berkurang. sudah ada yang sibuk dengan proposal mereka dan lalin.lain.. entah kapan kami bisa bersama seperti ini lagi.. namun satu hal.. meski kita tak nampak bersama terus seperti ini.. jauh dalam lubuk hati, saya berharap hati kita tetap kompak.. di manapun kita berada kelak.. baku.baku inga,, jang mo lupa satu sama lain..torang so sama deng keluarga kecil dalam kampus ini... semakin sukses buat semua pharmacy'09 UNSRAT.
suasana dalam kelas yang tak pernah hening ............ terimakasih nci Olan, yang selalu sabar menerima kenakalan kami yang jauh dari wajar..... hehehehh..... selamat ulang tahun nci....
ulangtahun nci OLAN ^^ |
seminar PKL, kelompok 6.. (n.n) |
0 komentar:
:a: :b: :c: :d: :e: :f: :g:
:h: :i: :j: :k: :l: :m: :n: :o: :p:
Posting Komentar
Terimakasih buat sobat blog reader yang telah meluangkan waktu untuk berkunjung ke blog sederhana triiz.
Komentar, saran juga masukan sangat triiz harapkan
agar blog ini dapat lebih memberi manfaat kepada para sobat
Terimakasih ^^